Air Terjun Langsung Jatuh ke Laut, Jeongbang Waterfall Jeju

Lagi-lagi karena kami kesiangan, akhirnya sampai di salah satu air terjun saat siang hari. Ya, siang hari dan matahari berada diatas kepala. Kebetulan saat itu memang puncak musim panas jadi harus pasrah kalau sampai rumah jadi gosong.

Sempat tidak percaya bahwa tiket masuk ke air terjun ini sangat murah (dalam hati nebak, ah paling jelek nih air terjunnya makanya dimurahin harganya). Saat beli di loket pun, ternyata masih dapat diskon karena kita pergi ramai-ramai jadi dihitung group. Makin curiga deh tentang keindahan destinasi kali ini. Biasanya kalau di Indonesia, tempat wisata yang jalannya di aspal aja harga puluhan ribu, yang jalannya setapak cuma ribuan. Wajar ya kalau parno, meskipun bersyukur bisa nyisihin ratusan won :D

Jeongbang
Jalur untuk mendekat ke air terjun

Jeongbang
Loket pembelian tiket

Langkah kaki mulai menuruni puluhan anak tangga. Kondisi tangga nya mulus dan aman. Terdapat pagar pembatas di kanan dan kiri tangga sehingga sangat aman untuk melindungi wisatawan yang hendak ke air terjun ini. Banyak pepohonan di pinggir tangga jadi lumayan bisa neduh sesaat. Ada beberapa kursi juga untuk istirahat bila capek jalan. 

Jeongbang
Pagar pembatas yang sangat kokoh
Jeongbang
Istirahat sejenak ya, sambil eksis :D
Jeongbang
Lautnya bersih banget
Jeongbang
Ini juga bersih, tidak ada sampah

Baru jalan beberapa meter, birunya lautan Jeju menyambutku lengkap dengan putihnya buih ombak :D  Rasanya ingin 'nyemplung' dari atas. Oh iya, langitnya juga biru cerah dan kian menggoda saat siang hari (baca : kepanasan). Mata sudah berbinar-binar lihat laut ya sampai tidak fokus jalan dan tau-tau sudah kelihatan tuh air terjun . Bagus bangetttttttt.... air terjunnya keluar dari tebing yang sangat tinggi dan langsung jatuh ke laut. Sebenarnya bukan langsung ke laut sih ya, tapi semacam jatuh ke bebatuan di pinggir pantai yang kemudian mengalir bebas ke laut.

Jeongbang
Taraaa,, sudah mulai terlihat air terjunnya
Jeongbang
Jatuh ke laut, kan ?

Percikan air terjunnya sudah terasa dari kejauhan. Berusaha mendekat meski harus melewati bebatuan yang besar banget dan lumayan sakit kalau jatuh disana. Dan akhirnya aku menyerah karena tidak bisa mendekat (takut kepleset dan mungkin kena biaya kesehatan yang mahal di Korea Selatan). Area sekitar air terjun cukup ramai dan susah buat dapat kesempatan foto bagus.

Jeongbang
Batunya... aduh besar banget
Jeongbang
Cuaca sangat bersahabat
Jeongbang
Pengunjung yang antusias untuk mendekat ke air terjun
Jeongbang
Nah ini dia air terjunnya, Jeongbang Waterfall


Sadar bahwa matahari kian panas, akhirnya kami bergegas naik untuk kembali ke atas dan menuju destinasi selanjutnya. Perjuangan buat naik tangga sungguh besar dibanding tadi waktu turun :(

Jeongbang
Ikuti jalur yang ada

Pas sudah sampai atas, kita semua ngos-ngosan (jarang olahraga) dan kebetulan juga tidak ada yang bawa minum. hahahaa. Akhirnya aku tergoda pada ice cream raksasa berbentuk huruf "J" . cukup beli satu ice cream bisa buat dimakan ramai-ramai karena bentuknya benar-benar besar. Sayangnya, belum sempat foto bentuk ice creamnya karena keburu haus. Di beberapa mall besar di Indonesia saat ini banyak penjual ice cream serupa. Namun ukuran dan rasanya jauh lebih mantap yang di Jeju. 

Setelah puas jilat - jilat ice cream, kami menuju parkiran dan lanjut ke tempat wisata lainnya :)

Jeongbang
Pemandangan saat asyik menikmati ice cream
Jeongbang
Tourist Map of Jeju

Kesimpulan :
Air terjunnya bagus banget dan sangat aman untuk turun ke bawah. namun tidak direkomendasikan untuk membawa stroller atau lansia. Air terjun ini buka dari pagi hingga sore hari. Tiket masuk sangat terjangkau. 

Tips dari aku :
1. Pakai sunblock dan topi bila berkunjung saat musim panas
2. Pakai sepatu atau sandal yang tidak licin dan nyaman dipakai untuk naik turun tangga dan jalan di bebatuan besar. Tidak perlu pake heels buat gaya-gayaan saat foto, ntar yang ada malah kepleset.
3. Rekomendasi waktu kunjungan 1-2 jam

Nama : Jeongbang Falls (정방폭포)

Alamat : 37, Chilsimni-ro 214beon-gil, Seogwipo-si, Jeju-do
제주특별자치도 서귀포시 칠십리로214번길 37 (동홍동)
Admission Fees : Adults 2,000 won / Group 1,600 won, Children 1,000 won / Group 600 won
1330 Travel Hotline: +82-2-1330 (Korean, English, Japanese, Chinese)
For more info: +82-64-760-6341
Official website : Visitkorea

2 comments:

Terima kasih. Komentar anda sangat membantu penulis untuk terus memperbaiki blog ini ^^