Berada di Antara Jutaan Gembok Cinta

Dari balik jendela Ramada hotel, aku melihat ada tower paling tinggi dan sepertinya berada tidak jauh. Kemudian pagi harinya kami semua sepakat untuk mendekat ke lokasi tower tersebut. Setelah pak sopir mengantar kami ke lokasi tujuan, akhirnya sampailah di area parkir.

cable car N-Seoul tower
Gembok cinta di Seoul

Eh iya baru parkiran dulu ya. Lalu kami masuk ke tempat penjualan tiket kereta gantung. Rupanya kami akan menuju puncak Namsan Mountain (234 m). Sebenarnya tidak harus menggunakan kereta gantung untuk sampai di atas bukit. Pihak menara juga telah menyediakan tangga untuk berjalan. Namun kami semua lebih memilih cara pintas dari pada harus ngos-ngosan buat sampai ke atas. Hehe

cable car N-Seoul tower
Tempat pemberangkatan cable car menuju N-Seoul Tower

cable car N-Seoul tower
Harga tiket cable car

Harga roundtrip (dewasa) KRW 8.500 . Sedangkan oneway KRW 6.000 . Tentu lebih pilih roundtrip sekalian ya. Di kepala aku bayangannya seperti naik gondola Ancol yang hanya bisa diisi 4 orang. Ternyata ini kereta gantung kaya bus Trans Semarang kalau lagi jam sibuk. Semua penumpang berdiri dan desak-desakan. Buat gerak juga susah. Aduh ini salah dugaan deh. The new cable cars, which have been in operation since December 6, 2008, have an increased capacity of 48 people per car (up from 38). Bayangkan di dalam kereta gantung isinya segitu. Aku sampai kegencet tapi untungnya mepet jendela. Jadi sambil kegencet masih bisa menikmati pemandangan kota Seoul dari atas (lumayan, ada hikmah dibalik kesusahanku ini).


cable car N-Seoul tower
Pemandangan saat baru saja naik cable car

cable car N-Seoul tower
Langit mendung menghiasi cuaca saat itu

cable car N-Seoul tower
Pemandangan dari cable car, saat akan sampai di N-Seoul Tower

Sampai di atas, akan disambut oleh jutaan gembok cinta. Bukan harga gembok yang jutaan ya, namun jumlah unitnya. Ya, halaman Namsan Seoul Tower memang dihias oleh jutaan gembok cinta. Entah dari kapan tahun, yang jelas gembok-gembok di lapisan dalam banyak yang sudah berkarat. Pemerintah setempat memang melihat ini sebagai peluang untuk menyedot perhatian para wisatawan. Buktinya mereka menambahkan papan untuk menggantungkan gembok, yang artinya beberapa tahun lagi akan semakin, semakin, dan semakin banyak gembok yang ada disana.

cable car N-Seoul tower
Gembok cinta yang super buanyak

cable car N-Seoul tower
Tempat baru untuk cantolin gembok cinta

Tidak hanya gembok, foto-foto sepasang kekasih juga bertebaran disana. Baru sadar kenapa tadi waktu mau sampai, kok banyak penjual gembok. Ternyata para wisatawan disini (bersama pasangannya) demen nyantolin gembok di tempat ini, lalu kuncinya dilempar kebawah. Konon katanya biar hubungan sama pasangan awet. Lah iya kalau perginya pasangan, dulu aku kesana pergi sendiri. Mau nyantolin gembok sama siapa coba?

cable car N-Seoul tower
Heran, ngapain pasang foto disini ya? kena hujan kena panas bakal luntur

cable car N-Seoul tower
Harga tiket masuk N-Seoul Tower & Alive museum (2014)

Sebenarnya objek populer ditempat ini adalah Namsan Seoul Tower (N-Seoul Tower). Dimana pengunjung harus membayar lagi KRW 9.000 (dewasa) untuk bisa naik ke menara setinggi 236.7 meter dan bisa melihat pemandangan kota Seoul dari atas. Di menara juga terdapat beberapa restaurant dan juga Alive museum.

Kami memilih untuk menikmati suasana di sekitar gembok saja (hemat uang). Hheheh kemudian turun menggunakan cable car yang sama, dengan keadaan yang juga sama (berdiri dan banyak penumpang).

Kesimpulan : Jangan bayangkan tempat romantis di dalam cable car. Pemandangannya memang indah namun kondisinya yang berhimpitan membuat kenyamanan berkurang. Untuk yang mempunyai waktu dan tenaga berlebih, silahkan coba naik menggunakan jalur tangga yang tersedia. sampai di atas, jangan baper melihat banyak pasangan yang sibuk nyantolin gembok disana ya ^^

cable car N-Seoul tower
Selfie dulu ya ^^

Name : Cable car Namsan Seoul Tower
Address : 83, Sopa-ro, Jung-gu, Seoul 서울특별시 중구 소파로 83 (회현동1가)
Inquiries 1330 Travel Hotline: +82-2-1330 (Korean, English, Japanese, Chinese) 
Admission : Adults 8,500 won (roundtrip)  
Operating hours : 10:00-23:00
More info: +82-2-753-2403
Official website : visitkorea

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih. Komentar anda sangat membantu penulis untuk terus memperbaiki blog ini ^^